Waspada Scam, Masyarakat Jangan Percaya Promo KAI Diluar Akun Resmi

 

Stasiun Tanjung Karang. (ist)




Lampung, tanahairkita- KAI Divre IV Tanjungkarang mengingatkan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap kejahatan scam/Phishing yang beredar di media sosial dan grup chat.
"Kami menemukan sejumlah  link berupa kejahatan scam atau phising yang beredar di media sosial dan grup chat," kata Kabag Humas Divre IV Tanjungkarang, Jaka Jarkasih tadi siang.


Untuk itu, dia mengatakan, agar masyarakat jangan meng-klik link tersebut dan jangan mengikuti langkah yang disampaikan, bahkan hingga memberikan data ke website tersebut. "Kami harapkan jangan pula  menyebarluaskan link atau tautan mencurigakan tersebut," pintanya.

Dikhawatirkan dalam link tersebut laniutnya, terdapat malware/virus/scam dalam arti tindakan terencana yang bertujuan mencuri uang dengan cara mengakali, membohongi, menipu pihak lain, serta mengambil data pribadi melalui virus.
 
"Diharapkan berhati-hati terhadap info, rekrutmen dan promosi yang mengatasnamakan KAI. Informasi resmi terkait promo dapat dipantau melalui website kai.id atau media sosial KAI121," tutup Jaka Jarkasih. (yuni) 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Anakku Pulang Bagai Pahlawan

Prajurit Yonif 133 Yudha Sakti Tewas Diserang KKB di Papua Barat

UNESCO Tetapkan Hari Lahir AA Navis Jadi Perayaan Internasional